teisted pair


assalamualllaikum wr wb, kali ini saya akan memposting tentang kable Twisted pair, simak dengan benar ya temen....

Twisted Pair
Merupakan jenis kabel yang paling sederhana dibandingkan
dengan lainnya dan saat ini paling banyak digunakan sebagai media kabel
dalam membangun sebuah jaringan komputer.

Twisted pair terdiri dari dua kawat tembaga terselubung yang diatur
sedemikian ruap sehingga membentuk pola spiral. Satu pasang kawat
berfungsi sebagai sebuah link komunikasi. Dalam jarak yang sedemikian
jauh, satu bundel kabel twisted pair akan dapat terdiri dari beratus-ratus
pasangan, pilinan dari kabel ini akan mengurangi interferensi yang terjadi
antara kabel. Bentuk fisik ditampilkan oleh Gambar di bawah ini

Pada saat ini media transmisi yang paling umum digunakan adalah
twisted pair, baik untuk komunikasi analog maupun digital. Untuk
komunikasi analog, twisted pair biasa digunakan untuk komunikasi suara
atau telepon. Media yang menghubungkan terminal telepon dengan LE
(Local Exchange) adalah twisted pair. Untuk komunikasi digital, media jenis
ini secara umum juga digunakan untuk digital signaling, koneksi ke digital
data switch atau ke digital PBX untuk bangunan.

Twisted pair juga sering digunakan untuk komunikasi data dalam
sebuah jaringan lokal (LAN). Data rate yang dapat ditangani oleh twisted
pair dalam komunikasi data adalah sekitar 10 Mbps, tetapi dalam
pengembangannya, saat ini twisted pair telah sanggup menangani data
rate sebesar 100 Mbps.Dari segi harga, twisted pair ini lebih murah
dibandingakan kedua media transmisi terpandu lainnya dan lebih mudah
dari segi pengguaannya. Tetapi dari segi jarak dan data rate yang dapat
ditanganinya, twisted pair lebih terbatas dibandingkan lainnya.

Seperti halnya kabel coaxial, twisted pair ini juga dibagi atas 2 jenis
yaitu Unshielded Twisted Pair atau lebih dikenal dengan singkatan UTP
dan Shielded Twisted Pair atau STP. Sesuai dengan namanya jelas bahwa
perbedaan keduanya terletak pada shield atau bungkusnya. Pada kabel
STP didalamnya terdapat satu lapisan pelindung kabel internal sehingga
melindungi data yang ditransmisikan dari interferensi atau gangguan.
Kabel UTP jauh lebih populer dibandingkan dengan STP dan paling
banyak digunakan sebagai kabel jaringan. UTP dispesifikasikan oleh
organisasi EIA/TIA atau Electronic Industries Association and
Telecommunication Industries Association yang mengkategorikan UTP ini
dalam 8 kategori.

Anda mungkin pernah mendengar UTP CAT 5 dan
sebagainya. Itu merupakan salah satu kategori UTP yang ada dipasaran
saat ini adalah category 1,2,3,4,5, 5+,6,7. Adapun yang membedakan
dalam hal kategory yang pertama atau 1 hanya bisa mentrasmisikan suara
(voice) saja tidak termasuk data. Pada kategori 2, kecepatan maximum
transmisi sampai 4 Mbps. kategori 3 sampai 10 Mbps, kategori 4 sampai
dengan 16 Mbps, kategori 5 sampai 100 Mbps dan cat 5+, 6 dan 7 sudah
bisa mencapai 1 Gbps atau 1,000 Mbps.
Sebagai contoh pengunaan kabel UTP untuk sehari-hari adalah
kabel telepon. Salah satu alasan utama mengapa jenis kabel UTP ini
sangat popular dibandingkan dengan jenis kabel lainnya adalah karena
penggunaan kabel UTP sebagai kabel telepon.

Banyak gedung menggunakan kabel ini untuk sistem telepon dan biasanya ada kabel ekstra yang dipasang untuk memenuhi pengembangan di masa
mendatang. Karena kabel ini juga bisa digunakan untuk mentransmisikan
data dan juga suara, maka menjadi pilihan untuk membangun jaringan
komputer. Yang membedakan antara telepon dengan komputer dalam hal
penggunaan kabel UTP ini terletak pada jack-nya atau konektornya.

Pada komputer digunakan RJ-45 yang dapat menampung 8 koneksi
kabel sedangkan pada telepon digunakan RJ-11, dapat menampung 4
koneksi kabel dan ukuranya lebih kecil. Lebih jelasnya bisa dilihat koneksi
dari telepon Anda yang menggunakan RJ-11.
Keuntungan dari pengunaan media twisted pair ini dalam suatu
jaringan komputer adalah kemudahan dalam membangun instalasidan
harga yang relatif murah. Namun, jarak jangkau dan kecepatan transmisi
data pada twisted pair relatif terbatas. Selain itu media ini mudah
terpengaruh noise.

Comments

Popular posts from this blog

Os linux asli indonesia yang masih aktif

Mengatasi error pada phpmyadmin ( #1698 - Access denied for user 'root'@'localhost' )

Mengatasi masalah tidak bisa menginstal bind9 di server